Steve Jobs telah mengundurkan diri dari kursi CEO Apple pada tanggal 24 Agustus lalu, ia mendapat hadiah dari penggemarnya. Sebuah Logo Apple sepanjang 21 Km yang dibuat dengan berlari. Bagaimanakah caranya?
Joseph Tame, seorang penggiat social media dan sekaligus penggemar Om Steve yang tinggal di Tokyo ini rela berlari sejauh 21 Km untuk membuat logo Apple yang akan terlihat dari atas menggunakan aplikasi RunKeeper yang terpasang di iPhone miliknya. Ia berlari mengitari daerah Roppongi sampai Shinjuku untuk membuatnya.
Aplikasi RunKeeper bisa merekam perjalanan dengan menggunakan GPS. Alhasil bila kita melihat peta tempat kita berlari, kita seperti meninggalkan "jejak" di peta tersebut.
Hal ini Ia lakukan karena ia sangat mencintai produk-produk Apple dan CEO-nya yang tak lain adalah Steve Jobs.
Sumber 1 | Sumber 2
0 comments:
Posting Komentar
Sisihkan sedikit waktu Anda, untuk berkomentar :D